Wisata Siswa - Siswi Kelas VI Th. 2009/2010

Malang, 5 - 6 Juni 2010 tepat pukul 08.00 siswa - siswi mulai diberangkatkan. Keberangkatan berjalan dengan lancar walaupun bersamaan dengan dimulainya pelatihan penggunaan PSB SMPN Online.

Lokasi Candi Singosari merupakan tujuan pertama dalam wisata ini,  dengan harapan para siswa dapat menjaga kelestarian peninggalan bersejarah.



Lokasi Agrowisata yang digunakan untuk Outbound sangat cocok beserta cuaca dingin. Kegembiraan terpancar dari wajah - wajah ceria para siswa. Secara berkelompok mereka mengikuti 10 macam permainan yang dikemas oleh panitia Outbound.
Selesai Outbound, mereka melakukan petik buah jeruk...namun dikarenakan waktu sudah menjelang Maghrib, banyak siswa yang menyerah untuk mengikuti kegiatan tersebut. Cuaca yang dingin dan baju yang basah, banyak diantara siswa yang tidak mengikuti kegiatan tersebut, namun banyak juga yang antusia untuk melakukan petik buah jeruk tersebut.

Setelah itu perjalanan dilanjutkan ke villa di Songgoriti, dengan fasilitas yang cukup lengkap mereka semua merasa senang dan puas hingga pulang sampai di rumah....

1 komentar:

  1. Salam Matematika!!

    Sekedar menginformasikan kepada Bapak/ Ibu bahwa kami dari Himpunan Mahasiswa Matematika FMIPA Universitas Negeri Semarang akan mengadakan kegiatan FORUM ILMIAH MATEMATIKA Se-JAWA 2010 yang akan di laksanakan pada tanggal 3-10 Oktober 2010.
    adapun bentuk kegiatannya adalah:
    1. Olimpiade Matematika Tingkat SD
    2. Olimpiade Matematika Tingkat SMP
    3. Olimpiade Matematika Tingkat SMA
    4. Lomba Kreativitas Guru Matematika

    informasi lebih lengkap dapat di akses di website kami fim2010.vacau.com dan himatika.unnes.ac.id

    Besar harapan kami Bapak/ Ibu bersedia berpartisipasi.
    Terima kasih.

    BalasHapus